$type=slider$snippet=hide$cate=0$show=home

Merapi, Dua Tahun Pasca Erupsi

Beruntung sekali pagi ini udara sangat bersih ketika kami memandang ke arah gunung merapi dari tugu Kaliurang, tanpa kabut Merapi tampak j...

Gunung Merapi menjulang

Beruntung sekali pagi ini udara sangat bersih ketika kami memandang ke arah gunung merapi dari tugu Kaliurang, tanpa kabut Merapi tampak jelas, bahkan sampai ke puncaknya, padahal menurut petugas polisi pariwisata yang kantornya diseberang tugu Kaliurang, sudah lebih dari 2 minggu Merapi selalu diliputi kabut sehingga tidak pernah benar benar terlihat.


selamat pagi

Anak anak sangat gembira, mereka merasa hari ini hari keberuntungan mereka, mereka sangat antusias untuk secepatnya menuju lereng merapi, tetapi tunggu dulu sarapan itu penting, maka kami lebih dulu menikmati nasi pecel, dan tempe di warung Bu Carik, warungnya sederhana berada persis disebelah kiri Kantor Polsek Kaliurang, di seberang tugu Kaliurang… sejak dalam perjalanan menuju kaliurang banyak temen sudah mengingatkan untuk mampir ke warung Bu Carik, rupanya mereka benar, dan kami telah membuktikannya…
Dengan berkendara mobil, kami 2 keluarga meluncur menuju lereng merapi, diantar oleh Mas Tono (087860317666) pemilik penginapan di kaliurang sekaligus guide kami, sebentar saja kami telah sampai di parkiran sebelum desa Kinahrejo, Desa tempat Mbah Maridjan (alm) tinggal.


Jalan-jalan ke Merapi memang lebih tepat dimulai pagi hari, jika anda berasal dari luar kota disarankan menginap dulu di Jogja atau Kaliurang, kami memilih menginap di Kaliurang karena lebih dekat ke Merapi, lebih praktis dan lebih murah, satu kamar dengan kamar mandi di dalam harganya berkisar antara 75 ribu sampai 200 ribu, sangat murah jika dibanding kamar hotel di Jogja. Penginapan atau losmen seperti ini banyak tersedia diseluruh kawasan Kaliurang. Keuntungan lain adalah udara kaliurang sangat sejuk seperti halnya di Puncak Bogor atau Batu Malang.




Setiba di parkiran ini kami sudah disuguhi pemandangan bukit dan lembah dengan sisa sisa bencana Merapi, batang batang pohon yang sudah mongering akibat wedus gembel masih tegak berdiri, hitam dan memilukan, sebagian lagi batang batang pohon itu rebah di tanah. Sulit membayangkan seperti apa pemandangan bukit dan lembah itu sesaat setelah Erupsi terjadi. Kini setelah 2 tahun berlalu bukit dan lembah itu memang sudah mulai hijau kembali, namun batang batang pohon itu bak monument yang mengingatkan kita bahwa bencana dahsyat pernah melanda kawasan ini.



Dikejauhan, Merapi dengan puncaknya yang sudah hilang sebagian nampak masih gagah berdiri, langit yang cerah membantu kami memahami puncak merapi yang nampak jelas terlihat, entah berapa juta meter kubik material lahar dingin yang dimuntahkan dari perut bumi + guguran material puncak merapi yang kini telah merendam beberapa desa dan sungai sungai…, bahkan beberapa jurang kini telah hilang dan rata dengan lembah yang membatasinya, dipenuhi oleh pasir, batu material lahar, juga batang batang pohon yang ikut terseret lahar…



Dilokasi parkiran ini kami menjumpai “Jogja” yang khas... keramahan...
Senyum dan sapaan yang santun dari orang orang yang mengais rejeki disini membuat kami kikuk sendiri, mereka dengan ramah memberi informasi tentang erupsi Merapi 2 tahun lalu, kejadiannya dan akibatnya terhadap alam dan masyarakatnya, jika ingin berkeliling ke berbagai daerah yang terkena bencana mereka siap membantu mengantar berkeliling, bisa naek motor trail (dibawa sendiri atau diantar), bisa juga naek Jeep Wilis yang keren keren, atau Toyota Hard Top, harga sewa bervariasi 250 ribu untuk jalur pendek, 350 ribu untuk jalur sedang, dan 450 ribu untuk jalur panjang, dengan pertimbangan bahwa kami tidak tahu persis daerah daerah mana yang layak dikunjungi, maka kami memutuskan menyewa kendaraan dan memilih jalur panjang dengan harapan akan bisa melihat lebih banyak dan lebih lengkap, mumpung sudah sampai disini, belum tentu ada kesempatan lagi lengkap sekeluarga bisa menjelejahi desa desa dan wilayah wilayah yang menjadi korban erupsi Merapi 2 tahun lalu.



Anak anak sangat gembira dan ceria, berdiri diatas jeep dengan kap terbuka menyusri jalan aspal yangr relative sempit menuju Sungai Opak, kami ikuti saja kemana sopir menbawa kami, di tengah perjalanan kami menyaksikan beberapa rumah yanag sudah hancur ditinggalkan pemiliknya, haparan pasir dan batu kali yang cukup luas, konon menurut pak Sopir, daerah ini dulunya sebuah desa yang makmur, saya lupa nama desanya, tetapi kini kosong tak berpenghuni, beberapa lokasi sudah mulai ditanami pohon pohon, sebagai upaya penghijauan, sambil mengemudi Pak Sopir terus bercerita tentang kejadian erupsi yang berkali kali, kondisi masyarakat yang tertekan hingga keadaannya sekarang…



Kami tiba dan melintasi sungai Opak, lebih tepatnya di atas sungai opak mengikuti jalur alirannya, menurut cerita Pak Sopir dulu sungai Opak jauh dibawah jadi kami saat ini berada puluhan meter diatas dasar sungai Opak yang kini dipenuhi material lahar berupa batu, kerikil dan pasir serta batang batang pohon, pasir dan batu ini berkualitas tinggi karena telah matang digoreng dalam suhu lebih dari 1000 derajad celcius didalam perut bumi, cocok untuk bahan bangunan. Adalah berkah tersendiri bagi para penambang pasir, truk pengangkut pasir pun berlalu lalang mengangkut pasir atau batu untuk dibawa ke kota dan dijual disana.

Perjalanan berikutnya.. Sepanjang Jalan Kenangan - berziarah ke makam mbah Marijan, batu Alien hingga menyusuri desa Musium korban erupsi
ditulis oleh: Muhammad Afif, oleh-oleh cerita perjalanan selama liburan lebaran :)

COMMENTS

open trip pulau harapan
open trip pulau tidung
paket open trip pulau harapan
open trip pulau tidung
paket open trip pulau harapan
Nama

aceh,1,adat,3,adventure,30,agenda,12,agrowisata,1,air,2,air terjun,3,aktifitas,1,artikel,13,baduy,3,bahari,12,bali,1,berita,31,biak,4,biak numfor,4,bogor,1,borneo,1,bromo,3,budaya,10,cagar alam,4,camping,3,candi,3,club,2,curug,2,database,20,dieng,2,direktori,21,ekowisata,19,erupsi,6,explore indonesia,7,fauna,6,festival,5,gallery,37,gili,2,green canyon,7,gua,2,gunung,32,gunung indonesia,23,gunung kidul,1,habitat,5,halmahera,1,heritage,6,hidram,1,hiking,3,hobby,2,indonesia,18,internasional,1,jasa,4,jateng,11,jatim,18,jawa,15,jawa tengah,2,jawabarat,17,kabar,43,kalimantan,1,kampung,4,karnaval,2,karst,3,keluarga,15,kliping,4,komodo,1,komunitas,2,konservasi,8,koran,1,krakatau,2,lampung,3,lansekap,9,liburan,17,lingkungan,5,lombok,3,lsm,3,mafif,16,maluku,1,merapi,17,mojokerto,7,musium,2,nusantara,6,olahraga,2,outdoor,4,panduan,2,pangandaran,7,pantai,10,papua,7,pegunungan,3,pelatihan,4,pendidikan,8,penelitian,3,pengetahuan,7,penginapan,6,perayaan,1,perjalanan,23,permainan,1,perusahaan,2,peta,1,produk,1,profil,7,promosi,6,pulau,14,pulau seribu,7,puncak,1,purbakala,6,pusaka,8,rekreasi,16,resort,2,sejarah,13,semarang,2,sepeda,2,situs,3,snorkeling,2,sosok,1,spesies,1,suaka,5,suaka margasatwa,2,sulawesi,2,sulteng,1,sumbawa,1,taman laut,3,taman nasional,11,teknologi,2,tepat guna,2,tips info,4,travel story,28,trawangan,1,tutorial,1,ujung genteng,3,ujung kulon,1,unesco,1,unggas,2,untung jawa,2,urban,1,video,1,visit,9,wana wisata,4,website,4,weekend,13,wisata,20,wisata alam,23,zonasi,2,
ltr
item
dari Sabang sampai Merauke: Merapi, Dua Tahun Pasca Erupsi
Merapi, Dua Tahun Pasca Erupsi
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgWsxvrfnNC1Y79loSwj9OF51hh88ECG3kDJixusSN1W62lsBsafLFJzeJpI1MczHxCQJdwUQf_EW1UO0I9_IjLOF__rsU66rNvDt69DsbCOkQL0U5SjVYOxlGlq6j5K6C4jcNyUTRCMfI_/s500/merapi_gunung.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgWsxvrfnNC1Y79loSwj9OF51hh88ECG3kDJixusSN1W62lsBsafLFJzeJpI1MczHxCQJdwUQf_EW1UO0I9_IjLOF__rsU66rNvDt69DsbCOkQL0U5SjVYOxlGlq6j5K6C4jcNyUTRCMfI_/s72-c/merapi_gunung.jpg
dari Sabang sampai Merauke
https://www.khatulistiwa.info/2012/10/merapi-2-tahun-erupsi.html
https://www.khatulistiwa.info/
https://www.khatulistiwa.info/
https://www.khatulistiwa.info/2012/10/merapi-2-tahun-erupsi.html
true
1620220249560247209
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content